Komplek Gelanggang Olahraga Bung Karno (GBK), sebagai ikon nasional Indonesia, telah menunjukkan transformasi signifikan dalam lima tahun terakhir. GBK telah berkembang menjadi pusat olahraga dan hiburan yang terkemuka, tidak hanya di Indonesia, tetapi juga di kancah internasional.
Dalam lima tahun terakhir, GBK berfokus pada modernisasi dan peningkatan fasilitas untuk mendukung berbagai jenis acara, baik nasional maupun internasional. Keberhasilan ini bukan hanya diukur dari jumlah acara yang diselenggarakan tetapi juga dari peningkatan kualitas layanan dan infrastruktur. Sebagai tuan rumah berbagai acara kelas dunia seperti Asian Games, konser internasional, dan konferensi tingkat tinggi, GBK telah berhasil meningkatkan reputasinya di mata dunia.
Puncak dari keberhasilan GBK dalam lima tahun terakhir tercermin dalam capaian luar biasa pada tahun 2023. GBK berhasil mencatatkan pendapatan sebesar IDR 415 miliar, yang merupakan pencapaian tertinggi dalam sejarahnya sejak didirikan pada tahun 1962. Angka ini menandai peningkatan sekitar 39,26% dibandingkan dengan pendapatan tahun 2019 yang mencapai IDR 298 miliar.
Pada tahun 2023, GBK mencatat keberhasilan luar biasa dalam penyelenggaraan berbagai acara dengan total 559 kegiatan, meningkat signifikan dari 256 kegiatan di tahun 2019 yang menjadi barometer sebelum masa pandemi Covid19. Dari jumlah tersebut, acara olahraga tetap menjadi okupansi utama dengan total 250 kegiatan, yang mencakup 45% dari keseluruhan acara. Ini menunjukkan komitmen kuat GBK dalam mendukung dan memfasilitasi kegiatan olahraga sebagai bagian utama dari operasionalnya.
Jika dibandingkan dengan tahun 2019, di mana GBK menyelenggarakan 150 acara olahraga yang mencakup 60% dari total 256 kegiatan, ada peningkatan signifikan dalam jumlah acara olahraga di tahun 2023. Meskipun persentasenya menurun dari 60% menjadi 45%, jumlah absolut acara olahraga meningkat 67%, menunjukkan pertumbuhan signifikan dalam frekuensi penggunaan fasilitas olahraga.
Selain itu, GBK juga memperlihatkan diversifikasi acara dengan peningkatan signifikan dalam kegiatan non-olahraga. Jumlah konser yang diselenggarakan meningkat lebih dari tiga kali lipat dari 21 acara pada tahun 2019 menjadi 68 acara pada tahun 2023, menyumbang 12% dari total kegiatan. Kegiatan internal perusahaan juga mengalami lonjakan besar, dari hanya 29 kegiatan pada tahun 2019 menjadi 166 kegiatan pada tahun 2023, yang mencakup 30% dari total okupansi.
Keberhasilan GBK di tahun 2023 menjadi landasan untuk mencapai target yang lebih tinggi di masa depan. Melalui Rencana Strategis 2025-2029, GBK berkomitmen untuk memperkuat posisinya sebagai destinasi wisata olahraga dan hiburan terkemuka di dunia. Salah satu target jangka pendek adalah mencapai pendapatan sebesar IDR 500 miliar pada tahun 2024. Target ini didasarkan pada optimisme yang kuat terhadap potensi pertumbuhan yang masih dapat dicapai melalui berbagai inisiatif strategis yang telah dan akan dijalankan.
Sebagai bagian dari komitmennya terhadap keberlanjutan, GBK telah menerapkan berbagai inisiatif ramah lingkungan, termasuk program manajemen limbah, pelarangan penggunaan styrofoam dan plastik, serta fasilitas daur ulang botol plastik. Selain itu, penggunaan energi bersih bersertifikat dan teknologi ramah lingkungan menjadi bagian integral dari operasi GBK yang berkelanjutan.
Peningkatan kualitas infrastruktur juga menjadi fokus utama dalam rangka menghadapi tantangan masa depan. Pengembangan gedung baru, peningkatan standar internasional untuk venue, serta pengelolaan konvensi dan acara hiburan secara mandiri adalah beberapa langkah konkret yang diambil untuk mencapai visi GBK sebagai pusat olahraga dan hiburan terintegrasi terbesar di Asia Tenggara.
Keberhasilan GBK dalam lima tahun terakhir, terutama dengan capaian pendapatan tertinggi sepanjang sejarah di tahun 2023 dan target ambisius untuk mencapai IDR 500 miliar di tahun 2024, adalah bukti nyata dari kekuatan visi dan komitmen untuk menjadi yang terbaik. Dengan penyelenggaraan 559 kegiatan yang sukses pada tahun 2023, termasuk 250 acara olahraga, GBK telah membuktikan kemampuannya dalam mendukung berbagai aktivitas yang memperkuat posisi sebagai pusat olahraga dan hiburan utama di Indonesia. Dengan terus berinovasi dan beradaptasi, GBK siap untuk menghadapi tantangan masa depan dan terus menorehkan prestasi, baik di tingkat nasional maupun internasional.
Direktur Utama PPKGBK, Rakhmadi A. Kusumo mengatakan selama empat tahun terakhir Pusat Pengelolaan Kawasan Gelanggang Olahraga Bung Karno (PPK GBK) telah menerima berbagai penghargaan yang menjadi cerminan dari upaya bersama seluruh tim dalam meningkatkan kualitas layanan dan fasilitas kawasan GBK. “Sejak 2021 sampai dengan 2024, PPKGBK telah menerima penghargaan dan pengakuan atas hasil dari dedikasi dan kerja keras manajemen dalam mengelola kawasan Gelora Bung Karno” tutur Adi.
Berikut Daftar Penghargaan dan Capaian PPKGBK selama lima tahun terakhir:
1. Optimalisasi Aset milik negara: Pada tahun 2024, PPKGBK telah berhasil memenangkan gugatan perkara Perdata dan Tata Usaha Negara Blok 15, meresmikan kerja sama pengelolaan Hotel ARTOTEL Gelora Senayan dengan pola KSM, serta upaya untuk mengelola secara mandiri gedung Convention Center.
2. Implementasi eBooking System: Mempermudah proses reservasi fasilitas secara digital.
3. Penerapan Cashless Payments: Meningkatkan efisiensi dan kenyamanan dengan sistem pembayaran tanpa uang tunai.
4. Pengembangan Smart Field System: Mengoptimalkan manajemen lapangan olahraga dengan teknologi canggih.
5. Proyek Ramah Lingkungan:
a) Daur Ulang Plastik: Mendorong program daur ulang di dalam kompleks GBK.
b) Larangan Penggunaan Plastik Sekali Pakai: Mengurangi jejak lingkungan dengan melarang penggunaan plastik sekali pakai.
c) Larangan Penggunaan Styrofoam: Menjaga lingkungan dengan melarang penggunaan styrofoam dalam semua kegiatan di GBK.
6. Sertifikat Energi Terbarukan: Memastikan penggunaan energi yang bersumber dari sumber yang berkelanjutan melalui Sertifikat Energi Terbarukan.
7. Sertifikat ISO 9001:2015 Manajemen Mutu: Pengakuan atas komitmen Badan Layanan Umum (BLU) Pengelola Kawasan GBK dalam menjaga dan meningkatkan standar kualitas layanan bertaraf internasional pada unit Stadion Utama GBK, Istora, dan Stadion Akuatik.
8. Dukungan Pelatnas dengan Tarif 0 Rupiah: Mendukung pelatihan nasional dengan menyediakan fasilitas tanpa biaya.
9. Sukses Menjadi Sentra Vaksinasi COVID-19: Berperan penting dalam pemulihan pandemi dengan menyediakan fasilitas vaksinasi massal.
10. Peningkatan Okupansi Acara:
a) Total 559 Kegiatan di Tahun 2023: Peningkatan signifikan dari 256 kegiatan pada tahun 2019.
b) 250 Kegiatan Olahraga di Tahun 2023: Mencakup 45% dari total kegiatan, menunjukkan komitmen kuat GBK terhadap olahraga.
c) 68 Konser di Tahun 2023: Peningkatan lebih dari tiga kali lipat dari tahun 2019.
d) 166 Acara Internal Perusahaan di Tahun 2023: Menunjukkan diversifikasi acara dan meningkatnya penggunaan fasilitas GBK.
11.Kegiatan Bersejarah yang Berhasil Diselenggarakan:
a) Konser Coldplay: Salah satu konser internasional terbesar yang pernah diadakan di GBK.
b) Konser BLACKPINK: Menarik perhatian global dan menegaskan posisi GBK sebagai tempat konser kelas dunia.
c) Pertandingan Sepak Bola Indonesia vs Argentina: Salah satu pertandingan sepak bola internasional paling bergengsi yang pernah diadakan di Indonesia.
d) FIBA World Cup: Menjadi tuan rumah turnamen basket dunia yang meningkatkan reputasi internasional GBK.
12.Peningkatan Jumlah Pengunjung: Jumlah pengunjung harian GBK di luar event telah meningkat drastis, Dimana saat ini telah mencapai hingga 25.000 pengunjung per hari. Pada saat ada event, tersebut meningkat hingga ratusan ribu pengunjung. Hal ini menandakan tingginya antusiasme dan kepercayaan masyarakat terhadap GBK sebagai pusat aktivitas olahraga dan hiburan.
13.Peningkatan Program Digital Public Relations, Community, & Customer Engagement: Inisiatif program kehumasan termasuk didalamnya kegiatan Media Relations dan Pelibatan masyarakat/stakeholders. Hal ini diimplementasikan melalui kegiatan aktivasi venue bersama para komunitas, para pelanggan olahraga dan non olahraga yang dikelola dan ditingkatkan melalui media digital. GBK memiliki berbagai aset media sosial sebagai saluran komunikasi digital untuk publik seperti Instagram, Facebook, X, TikTok, WhatsApp dan Youtube. Hingga Agustus 2024, jumlah pengikut akun media sosial GBK terus bertumbuh, kenaikan jumlah pengikut ini menjadi keuntungan bagi GBK dalam rangka meningkatkan upaya publikasi dan branding kelembagaan BLU PPKGBK beserta fasilitasnya.
14.Pemeliharaan dan Perbaikan Rumput:
a) Sistem Lay & Play dan Grass Cover: GBK sedang dalam proses memperbaiki dan menyiapkan sistem Lay & Play, ditambah dengan penggunaan grass cover yang sama seperti yang digunakan di Wembley Stadium. Sistem ini dirancang untuk mempermudah pemulihan lapangan setelah penggunaan yang masif untuk acara non-olahraga.
b) Belajar dari Pengalaman Singapura: Singapura membutuhkan waktu tujuh tahun untuk menemukan metode terbaik dalam memperbaiki rumputnya. Indonesia, melalui GBK, akan mengejar dengan pola yang mirip, namun dengan modifikasi yang disesuaikan dengan kearifan lokal, saat ini mengganti dari Zeon Zoysia ke Matrella.
15.Piagam Penghargaan Pemecahan Rekor Dunia: Rekor Kelas POUND oleh Peserta Terbanyak di Dunia: PPK GBK dan RoccaSpace berhasil mencatatkan pencapaian yang diakui oleh Guinness World Records pada tanggal 25 September 2022.
16.Piala PLN Awards 2023:
a) Kategori Best Venue with Most Valuable Event: Diberikan kepada Istora GBK.
b) Kategori Best Venue with Most Powerful Event: Diberikan kepada Plaza Timur GBK.
c) Kategori Best Venue with Most Green Electric Event: Diberikan kepada Stadion Tenis GBK.
d) Penghargaan ini diberikan oleh Unit Induk Distribusi Jakarta Raya PT PLN (Persero) pada tanggal 23 Februari 2023.
0 Comments